Selamatkaan Paru-paru DenganMasker
Aksi pembagian masker gratis mendapat apresiasi positif dari masyarakat Kota Makassar khususnya bagi pengendara dan pejalan kaki yang melintas di sekitar “traffic light” Jl. AP. Petarani depan Ramayana.
Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah dan mensosialisasikan pentingnya memakai masker saat berkendara dan berjalan kaki di jalan untuk menghindari polusi udara agar tidak menyebabkan penyakit ISPA.
Sekitar pukul 16:00 WITA, para mahasiswa dari Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar telah memadati lokasi dengan menggunakan jas putih, memakai masker, serta memegang beberapa poster dan membagikan stiker yang berisi ajakan untuk menggunakan masker. Kemudian, tampak sebagian mahasiswa turun kejalan untuk membagiakan masker gratis kepada pengendara dan pejalan kaki yang melintas.