AMSA FK Unismuh Gelar National Leadership Training Undang Mahasiswa Kedokteran se Indonesia
July 24, 2020 Comments Off on AMSA FK Unismuh Gelar National Leadership Training Undang Mahasiswa Kedokteran se Indonesia AMSA,event,news fkunismuh

MAKASSAR – Asian Medical Students Assocation (AMSA) Fakultas Kedokteran (FK) Unismuh Makassar menggelar Virtual National Leadership Training (NLT) 2020.

Kegiatan yang dihadiri oleh Mahasiswa Fakultas Kedokteran se Indonesia dengan tema “Beradaptasi dalam era digital dan menjaga lingkungan dengan meningkatkan kesadaran dalam kepemimpinan” ini dilaksanakan Via Zoom Meeting, Jumat (24/7/2020).

Ketua AMSA FK Unismuh Makassar Ryan Okta Wijaya menjelaskan bahwa kegiatan ini bagian dari melatih kepemimpinan para member AMSA se Indonesia serta menjadi wadah mengakrabkan silaturahim member AMSA Indonesia secara umum.

“Walaupun dilaksanakan secara virtual akan tetapi tidak mengurangi semangat teman-teman dalam mengikuti seluruh proses,” ungkap Ryan Okta Wijaya saat memberikan sambutan.

Mahasiswa FK Unismuh ini berharap seluruh peserta dapat memberikan kontribusi positif dan aktif terhadap AMSA-Indonesia tercinta.

“Output dari Virtual NLT ini akan menciptakan regenerasi pemimpin AMSA Indonesia maupun AMSA Universitas di era digitalisasi dan juga mampu menyesuaikan diri dalam kondisi pandemic sekarang,” tuturnya.

Terpisah Ketua BEM FK Unismuh Makassar Imam Legistiawan berharap bahwa AMSA sebagai Organisasi Badan Semi Otonom di FK Unismuh mampu memberikan yang terbaik.

“Ini pembuktian bahwa Mahasiswa FK mampu survive di tengah disrupsi teknologi yang mengharuskan kita beradaptasi di masa New Normal ini,” tuturnya.

Mahasiswa yang berasal dari Tanah Luwu ini berharap kepada peserta yang mengikuti acara ini bisa memaksimalkan potensi dan kreativitasnya untuk turut berkontribusi sebagai solusi dalam prahara kemanusiaan, khususnya di bidang kedokteran dan kesehatan.

Hal senada disampaikan Dekan FK Unismuh Makassar dr. H. Mahmud Ghaznawie, Ph.D, Sp.PA (K) mengatakan bahwa di era digital ini mahasiswa dituntut untuk beralih ke teknologi semakin canggih dan tidak boleh tertinggal.

“Era digital ini memberikan banyak perubahan, dituntut harus menguasai IT dan mencari informasi disemua lini,” tuturnya.

Ia pula berpesan setelah menjadi dokter mendatang, kita bisa membuat konsultasi online.

“Proses teknolgi mengantarkan kita banyak belajar dan juga bagian dari meningkatkan soft skill dan kemampuan digital kita,” imbuhnya.

Sekedar diketahui bahwa jumlah peserta sebanyak 342 member AMSA se- Indonesia terdiri dari 36 Institusi FK yang terbentang dari Sumatra, Jawa, Kalimantan, hingga Pulau Maluku.

Dilaksanakan mulai Jumat – Minggu, 24-26 Juli dan Sabtu – Minggu 1-2 Agustus